Laporan Wartawan Grid.ID, Nisrina Khoirunnisa
Grid.ID - Lagi hamil besar, artis Felicya Angelista ternyata punya ngidam yang luar biasa.
Saking sulitnya ngidam Felicya Angelista, Caesar Hito sampai kebingungan dan melongo ketika mendengar keinginan istrinya.
Meski terdengar sulit, Caesar Hito rupanya mampu mewujudkan keinginan istrinya.
Tentu saja Caesar Hito mewujudkan ngidam istrinya, itu semua demi Felicya Angelista yang tengah hamil kurang lebih 6 bulan.
Usai menikah pada Januari 2021 lalu, Felicya Angelista dan Caesar Hito sebentar lagi akan bertemu dengan anak pertamanya.
Tak heran jika Caesar Hito rela melakukan apapun untuk Felicya Angelista, terutama ngidam yang terdengar sulit tersebut.
Lantas, apa ngidam Felicya Angelista kali ini?
Hal tersebut terungkap dalam video unggahan Youtube FELITOgether Official, Senin (30/8/2021).
Semua bermula ketika suatu hari, Felicya Angelista blak-blakan ingin video call dengan artis Korea idolanya.
"Baby B mau video call-an sama om yang ada di drakor," ujar Felicya blak-blakan.
Caesar Hito pun mendengar keinginan istrinya dengan wajah kaget dan melongo.
Namun rupanya, ngidam untuk video call dengan artis Korea hanya prank semata dari Felicya Angelista.
Tapi ternyata, Caesar Hito panik bukan main ketika Felicya Angelista nekat prank dirinya.
"Pas dia tahu aku nge-prank, dia sempet kayak 'Hah kamu nge-prank aku? Ya ampun terus gimana? Aku tuh udah bener-bener ngehubungin dan Raymond bener-bener lagi nyariin nomor manajemennya Song Joong Ki'," beber Felicya Angelista.
Tak diduga, keinginan Felicya Angelista yang sulit itu benar-benar diwujudkan oleh Caesar Hito.
Pada suatu pagi, Felicya Angelista diminta Caesar Hito untuk bersiap-siap mengenakan baju yang rapi dan makeup cantik.
"Jadi pagi-pagi aku disuruh bangun sama Hito, 'Ayo sekarang kamu ganti baju yang agak bagus terus makeup', 'Ngapain makeup?', 'Aku punya surprise buat kamu'," tutur Felicya.
Tak disangka, Felicya Angelista akhirnya dapat memenuhi ngidamnya dengan video call bersama artis Korea idolanya, Song Joong Ki.
Dalam video call tersebut, Song Joong Ki tampak mengenakan kemeja putih rapi.
Syok bukan main, Felicya Angelista hanya bisa mengucap beberapa kata yang dimengertinya.
"Speechless, pas kita lagi video call ngomong seadanya yang aku bisa 'Annyeong Oppa, saranghaeyo Oppa'," imbuh Felicya.
Walau video call dalam waktu singkat, Felicya Angelista merasa bahagia dengan momen tersebut.
Pasalnya, salah satu ngidam Felicya yang mustahil untuk dilakukan, dapat terwujud berkat usaha Caesar Hito.
"Singkat tapi berkesan banget guys. Nggak ngerti udah mau ngomong apa lagi," tukas Felicya.
Sementara itu pada unggahan Instagram pribadi Caesar Hito, suami Felicya Angelista itu bak lega dapat mewujudkan keinginan istrinya.
Sekadar bercanda dengan istrinya, Caesar Hito meledek Felicya Angelista agar tak ngidam hal-hal sulit lagi.
"Yang jangan yang susah2 lg ya ngidamnya, ngerepotin banyak orang lu! Wkwkwk @felicyangelista_," timpal Caesar Hito.
(*)