Find Us On Social Media :

Terharu! Berjodoh dan Menikah di Usia Senja, Pasangan Asal Malaysia PDKT Lewat Cara Tak Terduga hingga Berencana Lakukan Hal Ini Saat Berumah Tangga

By Nisrina Khoirunnisa, Selasa, 31 Agustus 2021 | 10:57 WIB

Pasangan lansia asal Malaysia

Laporan Wartawan Grid.ID, Nisrina Khoirunnisa

Grid.ID - Siapa sangka jika seseorang bertemu jodohnya dan menikah pada usia senja?

Ya, hal tersebut sungguh terjadi pada pasangan lanjut usia atau lansia asal Malaysia.

Mengutip dari World of Buzz, sebuah postingan di Twitter yang diunggah oleh @azrarahman nampak mengejutkan netizen.

Pasalnya, Azra Rahman mengunggah potret pernikahan ibu kandungnya bersama ayah 'baru'.

Meski ibunya menikah di usia yang tak lagi muda, Azra mengaku bahagia karena setiap orang berhak memiliki pasangan.

"Setiap orang berhak memiliki pasangan hidup," ujar Azra.

Azra berharap tidak ada yang menganggap momen pernikahan ibunya sebagai hal aneh.

Baca Juga: Sungguh Mengejutkan! Sampai Curi Perhatian Artis Papan Atas, Pria Asal Malaysia Manfaatkan Bahan Tak Terduga Ini Demi Hasilkan Potret Mozaik Memukau, Ini Faktanya!