Laporan Wartawan Grid.ID, Rissa Indrasty
Grid.ID - Gemar memakan benda-benda tak lazim disebut mengalami sindrom PICA (Problem Identification Corrective Action).
Sindrom PICA yakni gangguan jiwa yang mendorong seseorang untuk makan yang bukan makanan.
Mereka bisa saja memakan benda-benda seperti besi, koin, baterai bahkan pasta gigi.
Alasan orang mengkonsumsi benda yang bukan makanan ini karena kekurangan mineral.
Salah satu contoh orang yang memakan benda yang bukan makanan adalah seorang wanita asal Indonesia bernama Khosik Assyifa.
Hal itu diketahui karena Khosik Assyifa memamerkan aksinya memakan sabun batangan di media sosial hingga dirinya viral.
Namun, Khosik Assyifa justru tampak menikmati dirinya yang mengkonsumsi sabun tersebut.
Dikutip Grid.ID melalui Intisari, Selasa (31/8/2021), tak hanya satu merek sabun, Assyfa tampak mencoba beberapa merek sabun berbeda.
Mengonsumsi sabun mandi memang cukup membahayakan, karena mengandung zat kimia yang bersifat iritan dan beracun untuk dikonsumsi.
Dampak yang harus diwaspadai setelah menelan busa sabun dalam jumlah banyak adalah munculnya rasa pusing, mual muntah hingga nyeri perut.