Laporan Wartawan Grid.ID, Mahdiyah
Grid.ID - Rangkaian pernikahan Lesti Kejora dan Rizky Billar agaknya belum selesai.
Ya, rangkaian acara pernikahan Lesti Kejora memang begitu banyak.
Bahkan, acara ngunduh mantu usai pernikahan Lesti Kejora akan segera digelar.
Ya, kabar itu disampaikan oleh ayah angkat Rizky Billar, Izhar Wilendra.
Melansir kanal Youtube Intens Investigasi pada Kamis (2/9/2021), Izhar pun menjelaskan mengenai rencana acara ngunduh mantu tersebut.
"Jadi kemungkinan acaranya itu yang kemarin direncakan dilaksanakan di Medan," ujarnya.
Kendati demikian, ia juga mengungkap bahwa da kemungkinan acara akan digelar di lokasi lain.
Namun, siapa sangk, keduanya justru akan menerima gelar pada saat acara tersebut.
Ya, hal itu juga diungkap oleh Izhar.
"Dan kalau di sana, jelas kalau ini ngunduh mantu yaitu pihak laki-laki yang mengadakan, globalisasinya ya pasti acaranya itu mengangkat adat Minang," jelas Izhar.
"Dan mungkin juga di situ Billarnya dan Lesti akan diberi gelar," sambungnya.
Hal itu juga dibenarkan oleh suami Lesti Kejora sendiri.
"Ya kalau nggak salah dari adat suku Minang dari kampung Matur, saya dari kampung Matur di Bukittinggi. Memang jika ada salah satu warga tersebut atau keturunannya menikah itu biasanya diberikan gelar," ujarnya.
Ia juga mengungkap, pemberian gelar itu diberikan oleh tetua di kampung tersebut.
"Tapi diberikan oleh tetuanya, tetua sukunya," lanjut Billar.
Kendati begitu, Billar pun mengaku belum tahu nama gelar yang akan ia sandang bersama sang istri.
(*)