Grid.ID - Batang pisang mungkin di Indonesia lebih sering dibuang dan jarang dijual sebagai bahan makanan.
Ya, selain buahnya, bagian lain pisang seperti jantung, daun, dan batangnya memang bisa digunakan untuk memasak.
Siapa sangka, kalau di Indonesia batang pisang lebih sering dibuang, bahan satu ini justru dijual dengan harga tinggi di Amerika!
Di Amerika Serikat batang pohon pisang dipotong kecil, kemudian dikemas dengan plastik dan dijual di swalayan.
Untuk 1 bungkus plastik batang pohon pisang di toko swalayan di sana, harganya mulai $3,80 atau Rp52 ribu per kilo hingga mencapai $5,95 atau Rp 85 ribu.
Tentu ini sangat berbeda halnya dengan di Indonesia.
Pohon pisang yang tak lagi berbuah biasanya ditebang atau dibuang begitu saja.
Masyarakat Indonesia sepertinya belum banyak tahu segudang manfaat batang pohon pisang.
Padahal, kandungan gizi batang pohon pisang sama banyaknya dengan buahnya sendiri lo.
Begini pembahasannya.