Find Us On Social Media :

Di Indonesia Sering Dibuang Tapi Dijual dengan Harga Fantastis di Amerika, Bahan Makanan ini Ternyata Punya Khasiat Luar Biasa Bagi Tubuh!

By None, Jumat, 3 September 2021 | 12:31 WIB

ilustrasi batang pisang

Grid.ID - Batang pisang mungkin di Indonesia lebih sering dibuang dan jarang dijual sebagai bahan makanan.

Ya, selain buahnya, bagian lain pisang seperti jantung, daun, dan batangnya memang bisa digunakan untuk memasak.

Siapa sangka, kalau di Indonesia batang pisang lebih sering dibuang, bahan satu ini justru dijual dengan harga tinggi di Amerika!

Di Amerika Serikat batang pohon pisang dipotong kecil, kemudian dikemas dengan plastik dan dijual di swalayan.

Untuk 1 bungkus plastik batang pohon pisang di toko swalayan di sana, harganya mulai $3,80 atau Rp52 ribu per kilo hingga mencapai $5,95 atau Rp 85 ribu.

Tentu ini sangat berbeda halnya dengan di Indonesia.

Pohon pisang yang tak lagi berbuah biasanya ditebang atau dibuang begitu saja.

Masyarakat Indonesia sepertinya belum banyak tahu segudang manfaat batang pohon pisang.

Baca Juga: Dipercaya Mempercantik Kulit, Pisang Justru Berbahaya Bagi 5 Penderita Penyakit Ini, Berpotensi Sebabkan Kematian!

Padahal, kandungan gizi batang pohon pisang sama banyaknya dengan buahnya sendiri lo.

Begini pembahasannya.

1. Detoksifikasi sistem pencernaan

Jus batang pohon pisang dapat membantu mengeluarkan racun dari dalam tubuh.

Bahan alami ini sangat efektif untuk membersihkan sistem pencernaan yang menyebabkan penyakit.

Sebab jus batang pohon pisang ini membantu mengandung serat baik yang dapat memperlancar buang air besar (BAB).

2. Mengontrol kolesterol dan tekanan darah

Jus batang pohon pisang juga kaya akan vitamin B6 dan zat besi yang dapat meningkatkan jumlah hemglobin manusia.

Selain itu, minuman ini juga diperkaya kalium yang efektif mengontrol kolesterol dan tekanan darah tinggi.

Baca Juga: Dipercaya Mempercantik Kulit, Pisang Justru Berbahaya Bagi 5 Penderita Penyakit Ini, Berpotensi Sebabkan Kematian!

3. Menstabilkan gula darah

Batang tanaman pisang memiliki kandungan glikemik rendah.

Artinya, jika dikonsumsi, batang pohon pisang ini mampu mencegah terjadinya lonjakan gula darah.

Karena itulah, batang pohon pisang sering dimanfaatkan sebagai campuran jamu herbal diabetes.

4. Mengobati infeksi

Batang tanaman pisang sangat kaya akan kalium dan vitamin. Kandungan inilah yang membuat batang tanaman ini mampu mengobati infeksi.

Salah satu jenis infeksi yang dapat diobati melalui jus pohon pisang adalah infeksi saluran kemih atau ISK.

5. Menurunkan berat badan

Jus batang pohon pisang yang mengandung serat juga memperlambat pelepasan gula dan lemak dalam sel-sel tubuh manusia.

Baca Juga: Nyesel Banget Baru Tahu, Tak Perlu Lagi Buang Duit Banyak untuk Perawatan, Cukup Pakai Masker Pisang dan Minyak Ini, Kerutan di Wajah Langsung Hilang hingga Terlihat 10 Tahun Lebih Muda

Hasilnya, batang pohon pisang ini mampu meningkatkan metabolisme tubuh.

Kandungan kalorinya juga tidak akan membuat berat badan naik drastis.

Cara mengolah gedebog atau batang pohon pisang

Untuk olahan minuman gedebog atau batang pohon pisanng bisa jadi jus.

Cara membuatnya sama seperti membuat jus buah atau sayur biasanya.

Batang pisang lebih dulu dipotong kecil-kecil, kemudian tambah kan air dan dihaluskan.

Siap minum.

Jus batang pisang itu bermanfaat untuk mengatur insulin dalam tubuh.

Proses tersebut dapat berfungsi untuk mengobati penyakit diabates.

Baca Juga: Hasilnya Tak Disangka-sangka! Cuma Modal Kulit Pisang, Wajah Bisa Kembali Mulus Tanpa Jerawat, Tambahkan Bahan Ini untuk Hasil yang Efektif!

Selain itu juga dapat memberikan efek kenyang lebih lama.

Yuk langsung coba!

(*)

Artikel ini telah tayang di Surya.co.id dengan judul Gedebog atau Batang Pohon Pisang Dijual 85 Ribu di Amerika, di Indonesia Banyak Dibuang