Waktu itu ia melahirkan bayi hasil hubungan gelap dengan pria lain saat berusia 20 tahun.
Pada momen tersebut ibu belum menikah.
Namun kisah yang mengejutkan, sang ibu tak pernah sama sekali berbagi cerita apapun tentang anak pertama yang dikandungnya.
Mengetahui fakta ini, Alison tercengang dan tak menyangka kenyataan ini.
Sebelumnya tak pernah ada bayangan sama sekali bahwa dirinya punya seorang kakak.
Ia tak habis pikir mengapa ibunya tak membagi cerita ini.
"Kami begitu dekat," ungkap Alison.
"Dia punya banyak kesempatan untuk memberi tahu saya, tapi dia tak pernah melakukannya."
"Itu menyakitkan!"
Pada sebuah acara Long Lost Family yang disiarkan oleh ITV, dia akhirnya menemukan foto bayi yang ada di dompet ayahnya.
Bayi tersebut diadopsi dan kemudian dikenal sebagai Jane.