Find Us On Social Media :

Gawat! WHO Peringatkan Adanya Varian Baru Covid-19 Mu yang Diduga Kebal Terhadap Vaksin, Apakah Lebih Menular dari Varian Delta?

By Ragillita Desyaningrum, Sabtu, 4 September 2021 | 18:00 WIB

Setelah munculnya berbagai varian baru Covid-19, WHO memperingatkan adanya varian Mu atau B.1.621 yang diduga lebih kebal terhadap vaksin.

Laporan Wartawan Grid.ID, Ragillita Desyaningrum

Grid.ID – Setelah muncul varian Alpha, Beta, dan Delta, WHO peringatkan adanya varian baru Covid-19 yaitu varian Mu.

Mengutip laman Sputnik News via Tribunnews.com, WHO telah mengidentifikasi varian Mu atau B.1.621 pada 30 Agustus 2021.

Varian ini pertama kali muncul di Kolombia pada bulan Januari 2021 dan hingga saat ini telah menyebar ke berbagai negara.

Simak beberapa fakta tentang varian baru Covid-19 yaitu varian Mu yang dikutip dari Kompas.com.

Terdeteksi di 39 negara

Varian Mu telah ditambahkan ke dalam daftar pantauan WHO karena sudah terdeteksi di 39 negara per 30 Agustus 2021.

Selain Kolombia dan beberapa negara di Amerika, varian Mu juga dilaporkan di Inggris, Eropa, dan Hongkong.

Baca Juga: Mengenal Varian Baru Virus Corona yaitu Varian Kappa yang Sudah Masuk Jakarta, Apa Bedanya dengan Varian Lain?