Grid.ID - Sosok Ridwan Kamil yang kini menjadi Gubernur Jawa Barat untuk periode 2018-2023 memang diketahui memiliki pemikiran kreatif.
Ditambah lagi Ridwan Kamil sendiri ternyata merupakan lulusan arsitek ITB yang membuat dirinya mampu mendesain bangunan yang inovatif.
Tak cuma inovatif, Ridwan Kamil bahkan pernah menerapkan konsep ramah lingkungan untuk rumah mewahnya.
Kepiawaian pria yang akrab disapa Kang Emil dalam merancang seni bangunan tentu tidak perlu diragukan lagi.
Sebab tak hanya di Indonesia, dunia internasional pun telah mengakui keahlian Kang Emil sebagai arsitekur.
Melansir dari kanal Youtube Alvin & Friends yang diunggah pada 18 Desember 2018 lalu.
Kang Emil menjelaskan bahwa tempat tinggalnya itu, 60 persen menggunakan bahan baku dari botol bekas.