Laporan Wartawan Grid.ID, Daniel AhmadGrid.ID - Pihak Majelis Lucu Indonesia (MLI), telah membuka suara mengenai proses rehabilitasi yang harus dijalani oleh salah satu bintangnya, Coki Pardede, menyusul keterkaitannya dengan kasus penyalahgunaan narkoba.Menurut MLI, pihaknya bakal melihat dulu perkembangan dari proses penyembuhan adiksi yang harus dijalankan Coki Pardede, sebelum melibatkannya kembali di konten-kontennya."Kalau nanya ke gua pribadi gak tahu. karena gua harus lihat dulu. Trust issue gue ada kan jadinya," ungkap Patrick CEO MLI di YouTube Deddy Corbuzier seperti dikutip Grid.ID, Minggu (5/9/2021)."Kalau ini bisa membahayakan MLI, gua prefer jadi kakaknya dia aja. Yang tetap membantu, bukan in the business side," paparnya menejelaskan.Bukan tanpa alasan, sebelumnya MLI sudah mengupayakan bantuan kepada Coki untuk sembuh dari ketergantungan narkoba, dengan cara memberikan grup dukungan.Grup dukungan tersebut khusus dibuat untuk membantu Coki, dengan melibatkan Pendeta Yerry Pattinasarany dan Tretan Muslim.