Mengutip dari postingan Instagram Ria Ricis, Selasa (7/9/2021), Ria Ricis mengunggah salah satu pesan dari penggemarnya.
Penggemar Ria Ricis tampaknya setuju dengan hubungan sang idola bersama Teuku Ryan.
Tak hanya itu, penggemar Ria Ricis merestui keduanya karena perbedaan yang saling melengkapi.
"Cissss aku ud liat vlog sama Ryan loh, trnyta saling melengkapi bgt," ujar fans Ria Ricis.
Fans Ria Ricis menyebut sosok Teuku Ryan yang kurang update soal media sosial.
"Ryan kurang updte tentang medsos sampe trending aja gatau tp dia anaknya pinter dlm hal ilmu pengetahuan, aku liat MTK dia cepat jago ihhh," lanjut fans Ria Ricis.
Pernyataan tersebut nampaknya juga disetujui oleh Ria Ricis yang mengakui dirinya tak jago matematika.
Baca Juga: Bakal Menikah dalam Waktu Dekat, Ria Ricis Mendadak Ucap Ketakutan hingga Bahas Soal Azab
"#TheRicis lama pasti tau aku pernah ulangan MTK dapet 0," timpal Ria Ricis.
Tak berhenti di situ, Ria Ricis menyanjung kemampuan Teuku Ryan yang ahli matematika dalam unggahan Youtube Ricis Official, Selasa (7/9/2021).
Dalam video tersebut, Ria Ricis tengah bermain games bersama Teuku Ryan.
Selanjutnya, kru Ria Ricis meminta sang Youtuber dan Teuku Ryan untuk menjawab pertanyaan matematika.
"Sekarang ganjil kelipatan dari 3," ucap kru Ria Ricis.
Ria Ricis merasa gemas dan geregetan karena harus melakukan games tersebut.
Pasalnya, Ria Ricis tak jago soal matematika dan berbeda dengan Teuku Ryan yang ahli dalam bidang tersebut.
Baca Juga: Ungkap Alasan Klepek-klepek hingga Bersedia Dinikahi Teuku Ryan, Ria Ricis: Dia Pendiam Banget!