"Emang si Ayu kan pengen tinggal di London. Nah boleh-boleh, sama ayah sama ibu boleh?" tanya Igun.
Tak disangka, ayah Rozak berkelakar soal uang bulanan yang harus dikirim Igun padanya.
"Boleh, kalau dijamin ayah Rp 300 juta sebulan," tandas ayah Rozak.
Rupanya diakui Ivan Gunawan, keinginan ayah Rozak agar putrinya diberi uang Rp 300 juta/bulan bukanlah candaan belaka.
Pasalnya ayah Rozak benar-benar membahas hal tersebut kepada Ivan Gunawan melalui pesan pribadi.
Hal tersebut terekam dalam sebuah video yang diunggah di kanal YouTube Ayu Ting Ting yakni Qiss You TV belum lama ini.
Mula-mula dalam konten tersebut, Ayu Ting Ting dan Ivan Gunawan mengikuti sebuah permainan untuk mengetahui tingkat kecocokan keduanya jika menjadi pasangan.
Namun menuju akhir video tersebut, tanpa diduga Ivan Gunawan mendadak membuka handphone sambil membacakan isi chat dirinya dengan ayah Rozak di hadapan Ayu Ting Ting.
Ivan Gunawan menjelaskan bahwa isi chat dirinya dengan Ayah Rozak membahas soal seserahan untuk menikahi Ayu Ting Ting.
Dalam chat yang dibacakan Ivan Gunawan, Ayah Rozak rupanya telah menurunkan nominal seserahan yang semula harus Rp5 miliar menjadi Rp3 miliar saja.
"Ini lagi si ayah lagi. Nak, bilangin sama Igun kapan mau seserahan? Nggak usah Rp 5 miliar aja, Rp 3 miliar nggak apa-apa," ujar Ivan Gunawan membacakan chat-nya dengan Ayah Rozak.
Mendengar hal tersebut, Ayu Ting Ting sontak tertawa terbahak-bahak sambil tampak ingin tahu dan melihat chat tersebut.
Tak menunggu waktu lama, Ivan Gunawan langsung membalas pesan Ayah Rozak dengan pesan yang nyeleneh.
"Rp3 miliar, rumah mewah 1, oh gini gini. Ayah maaf, Igun cuman punya Rp 200 juta, gimana ayah? Ayu katanya mau keluar dari rumah udah nggak kuat sama ayah," ujar Ivan Gunawan membacakan isi chat balasannya pada ayah Rozak.
Tampak kaget dengan jawaban nyeleneh Ivan Gunawan, Ayu Ting Ting tampak tak kuasa menahan tawa sambil memukul tangan sahabatnya tersebut.
Artikel ini telah tayang pada laman Sripoku.com dengan judul
Ayu Ting Ting Mati Kutu, Ivan Gunawan Bongkar Chat Ayah Rozak Soal Mahar: Udah Gak Kuat Sama Ayah!
(*)