Grid.ID - Banyak orang menggunakan bahan alami untuk merawat tanaman hias.
Tak sedikit pula dari mereka yang menggunakan bahan dapur yang sudah tersedia di rumah untuk menyuburkan tanaman hias.
Ya, seperti ampas kopi, teh hingga baking soda dan kulit bawang yang biasa dimanfaatkan sebagai pupuk tanaman hias.
Tak ketinggalan, manfaat garam untuk tanaman hias pun banyak dicari tahu.
Langkah paling mudah menfaatkan garam dapur untuk merawat tanaman hias adalah dengan menaburkannya di atas tanah.
Namun ternyata ada fakta lain mengenai cara memanfaatkan garam dapur untuk tanaman hias ini.
Taburkan garam di tanaman hias ternyata tidak disarankan untuk dilakukan secara langsung sebagai pupuk tunggal.
Pasalnya garam yang ditaburkan langsung di atas tanah mampu menghilangkan unsur hara penting yang terkandung di tanah.