Diketahui, Maia Estianty resmi dinikahi Irwan Mussry pada 29 Oktober 2018 lalu di Tokyo, Jepang.
Rumah tangga keduanya selama ini tampak adem ayem dan jauh dari gosip miring.
Maia Estianty tampaknya sudah menemukan kenyamanan saat berumah tangga dengan suami barunya itu.
Bahkan, Maia Estianty mengaku bersyukur memiliki Irwan Mussry karena sang suami merupakan sosok yang baik, tidak ribet, dan tidak rewel.
Tak hanya itu, Irwan Mussry diketahui juga memiliki profesi yang tak sembarangan loh.
Melansir dari TribunJateng.com, Irwan Mussry saat ini menduduki posisi sebagai seorang CEO dan Presiden Direktur dari perusahaan yang bernama PT Timerindo Perkasa International (TPI/Time International).
Perusahaan tersebut awalnya berkonsentrasi dalam bisnis jam tangan mewah Rolex.