Find Us On Social Media :

Sering Diabaikan, Ternyata Batang Pohon Daun Pisang Punya Segudang Manfaat Kesehatan hingga Ampuh untuk Obati Penyakit-penyakit Berikut

By Hana Futari, Sabtu, 18 September 2021 | 19:41 WIB

Pohon pisang

Laporan Wartawan Grid.ID, Hana FutariGrid.ID - Batang pohon pisang seringkali diabaikan dan jarang diketahui manfaatnya.Tetapi, jangan salah, selain buahnya, batang pohon pisang juga memiliki segudang manfaat bagi kesehatan.Dikutip Grid.ID dari Intisari-online.com, kandungan serat yang tinggi dari batang pohon pisang juga bisa membersihkan sistem pencernaan.Hal tersebut juga berpengaruh pada pencegahan beberapa penyakit dalam tubuh.Bahkan, di beberapa negara Asia seperti India, Malaysia, dan Thailand, batang dan bunga pisang bisa dimasak dan dimakan.Sayangnya, di Indonesia masih minim sekali atau bahkan hampir tidak ada yang mengonsumsi batang pohon pisang.Padahal, menurut ahli gizi, batang pohon pisang mengandung berbagai nutrisi seperti tanin, gula, vitamin A, vitamin B, vitamin C, saponinZat tepung, kalium, serotonin, hidrokitiptamin, dan neropinefrin.Sementara itu, dilansir Grid.ID dari Tribunnews.com, batang pohon pisang memiliki manfaat mulai dari mencegah batu ginjal hingga obat diabetes.

Baca Juga: Pedagang Ini Disebut Gila karena Jual Keripik Batang Pohon Pisang Padahal Punya Segudang Manfaat, Ternyata Omzetnya Puluhan Juta Perbulan

Dihimpun dari India.cureJoy, berikut 5 manfaat luar biasa dari batang buah pisang bagi kesehatan.1. Mencegah Batu GinjalGinjal merupakan organ penting dalam tubuh yang berfungsi untuk menyaring darah setiap harinya.Oleh karena itu, endapan kalsium dalam organ ini bisa menyebabkan munculnya batu ginjal.Salah satu cara mencegah batu ginjal yaitu dengan memanfaatkan efek diuretik batang pohon pisang, yang dipercaya bisa melancarkan buang air kecil dan membersihkan saluran ginjal.2. Mengontrol KeasamanBagi seseorang yang memiliki asam lambung disarankan untuk banyak mengonsumsi jus batang pohon pisang.Kandungan yang terdapat di dalam batang pohon pisang diyakini efektif untuk mencegah terjadinya kerusakan pada dinding lambung.3. Mengobati DiabetesJus batang pohon pisang ternyata bisa mengontrol kadar insulin dalam tubuh yang sangat bermanfaat dalam menstabilkan gula darah.Minum jus batang pisang dengan tetap mempertahankan kandungan seratnya, mampu mencegah kadar gula dan dan menetralisir tensi darah.

Baca Juga: Di Indonesia Sering Dibuang, Batang Daun Pisang Justru Dijual dengan Harga Fantastis di Amerika Lantaran Memiliki Khasiat Luar Biasa

4. Membantu Menyehatkan Sistem PencernaanManfaat lainnya yang bisa didapat dari batang pisang adalah menyehatkan sistem pencernaan dalam tubuh.Dengan mengonsumsi batang buah pisang, sistem pencernaan kita bisa selalu sehat.Hal tersebut membuat tubuh terhindar dari berbagai macam penyakit yang terhubung dengan sistem pencernaan.5. Menyembuhkan AnemiaBatang pohon pisang memiliki kandungan vitamin B6 yang dapat meningkatkan hemoglobin dalam darah.Hal itu membuat penderita Anemia disarankan untuk mengonsumsi batang pohon pisang.Batang pohon pisang dipercaya bisa menjadi ramuan herbal untuk mengobati penyakit anemia.

Baca Juga: Rutin Konsumsi Batang Pisang dan Rasakan 5 Manfaat Kesehatan ini, Salah Satunya untuk Obati Diabetes

(*)