Lalu di belakang meja kompor, ada lemari kayu besar untuk menyimpan peralatan masaknya.
Tak jauh dari situ, ada tempat cuci piring yang tampak artistik.
Lebih jelasnya, penggemar bisa dilihat dalam video vlog Gong Hye Jin di kanal YouTube Soop Management.
Kemudian pemandangan di luar jendela rumah Gong Hyo Jin juga turut menambah kenyamanan.
Sama seperti rumahnya, pesona Gong Hyo Jin juga bisa dibilang unik.
Karena keunikannya itulah, ia tidak pernah memainkan peran stereotip. Ia jarang melakoni peran seperti gadis lugu atau putri CEO.
Gong Hyo Jin lebih menyukai karakter multifaset seperti ibu tunggal di When the Camellia Blooms.
Berkat kepiwaiannya dalam berakting, Gong Hyo Jin berhasil mengantongi sejumlah penghargaan bergengsi.
Lebih hebatnya lagi, Gong Hyo Jin juga ditunjuk sebagai Goodwill Ambassador Australia di Korea Selatan.
Mengutip South China Morning Post, Gong Hyo Jin pernah bersekolah di Australia.
Ia bersama ibu dan saudara laki-lakinya tinggal di Brisbane pada 1994. Tiga tahun Kemudian, keluarganya kembali ke Korea Selatan karena krisis keuangan Asia.
Selain menjadi aktris, Gong Hyo Jin juga menekuni dunia bisnis. Ia mendirikan Super Magic Factory, sebuah perusahaan yang mengubah barang bekas menjadi pakaian, seni, dan aksesori baru.
(*)