.
Laporan Wartawan Grid.ID, Rangga Gani Satrio
Grid.ID - Kini seluruh dunia termasuk Indonesia sedang fokus terhadap ancaman virus corona atau covid-19.
Pasalnya, selama hampir dua tahun ini pandemi covid-19 telah mengakibatkan banyak keluarga yang kehilangan anggota keluarganya.
Hal itu membuat publik diminta untuk lebih waspada dengan segala jenis virus.
Termasuk virus yang kerap dipandang sebelah mata seperti influenza.
Sebab, penyakit flu yang ditimbulkan virus ini, juga mampu merenggut nyawa penderitanya.
Apa lagi bagi mereka yang memiliki komorbid, atau penyakit penyerta.
Penyakit penyerta yang membahayakan penderita flu tersebut, di antaranya hipertensi, HIV/AIDS, asma, penyakit jantung, paru kronis, diabetes dan lainnya.
Ahli penyakit dalam konsultan endokrinologi Dr. dr. Fatimah Eliana Taufik, SpPD-KEMD mengatakan, influenza dapat memperburuk kesehatan seseorang yang memiliki penyakit penyerta seperti diabetes karena adanya penurunan imunitas.
Sehingga infeksi virus flu dapat menimbulkan komplikasi. "Komplikasi influenza pada diabetes bisa mengakibatkan pneumonia berat hingga terjadi gagal napas dan kematian," kata dokter Fatimah, kepada wartawan, belum lama ini.
"Karenanya, baik penderita diabetes, orang lanjut usia (lansia), maupun penderita komorbid lain harus menjalani rawat inap (saat telah terjadi komplikasi influenza)," sambungnya.
Lebih lanjut, menurut Center for Disease Control and Prevention (CDC), orang dengan diabetes baik tipe 1, tipe 2 atau gestasional, tetap bisa berisiko lebih tinggi mengalami komplikasi flu serius yang dapat mengakibatkan kematian. CDC juga menyatakan, flu dapat meningkatkan kadar gula darah, dan terkadang orang tidak ingin makan saat sakit.
Nafsu makan yang berkurang tersebut dapat menyebabkan kadar gula darah turun.
Dengan demikian, mengontol gula darah akan semakin sulit untuk dilakukan dan akan berdampak buruk jika terjadi pada mereka yang menderita flu dan diabetes secara bersamaan. Melihat itu, efektifitas vaksin flu telah dibuktikan melalui beberapa penelitian dan terbukti memberikan manfaat bagi penderita diabetes.
Menurut penelitian yang dilakukan di Kanada terhadap lebih dari 50.000 orang dewasa usia kerja yang menderita diabetes.
Vaksin influenza dapat mengurangi 43% rawat inap yang disebabkan oleh Pneumonia dan Influenza dan mengurangi 28% rawat inap yang disebabkan oleh penyakit lainnya. Tak hanya itu, vaksinasi flu terbukti dapat ditoleransi dengan baik oleh para penderita diabetes.
Malah Organisasi Kesehatan Dunia atau WHO, menganjurkan vaksinasi flu diberikan kepada penderita diabetes setahun sekali.
Khususnya di situasi pandemi yang masih berlangsung ini, agar dapat melindungi para penderita diabetes dari penyakit berbahaya flu dan mengurangi kejadian rawat inap di rumah sakit.
Sehingga hal itu mampu mengurangi beban para tenaga medis yang masih fokus melawan pandemi. Di sisi lain berdasarkan penelitian yang belum lama ini dipresentasikan di European Congress of Clinical Microbiology & Infectious Diseases (ECCMID), yang diadakan online antara Juli 9 dan 12 Juli 2021, vaksinasi flu dinyatakan juga dapat mengurangi beberapa efek parah dari covid-19. Penelitian tersebut dilakukan oleh penulis senior Devinder Singh, MD, profesor bedah plastik, Fakultas Kedokteran Universitas Miami Miller.
Singh melibatkan peserta dari berbagai negara termasuk AS, Inggris, Jerman, Italia dan Singapura dan mencocokan mereka ke dalam faktor-faktor yang dapat memengaruhi risiko Covid-19 menjadi lebih parah seperti usia, jenis kelamin, etnis, merokok, diabetes, obesitas, dan penyakit paru obstruktif kronik. Singh dan koleganya kemudian membagi mereka ke dalam dua kelompok yakni; kelompok pertama yang telah menerima vaksin influenza antara 2 minggu dan 6 bulan sebelum didiagnosis positif covid-19, serta kelompok kedua yang juga telah didiagnosis dengan covid-19 tetapi tidak divaksinasi terhadap influenza. Singh menemukan bahwa pasien yang tidak menerima suntikan flu kira-kira 20% lebih mungkin dirawat di ICU dibandingkan dengan mereka yang telah divaksinasi influenza.
Pasien dalam kelompok 2 juga sekitar 58% lebih mungkin untuk mengunjungi UGD dan sekitar 45% lebih mungkin untuk mengembangkan sepsis, dibandingkan dengan kelompok 1.
Tak hanya itu, pasien dalam kelompok 2 juga 58% lebih mungkin untuk mengalami stroke dan hampir 40% lebih mungkin untuk memiliki DVT, dibandingkan dengan kelompok 1. Namun, Singh dan peneliti lainnya menekankan bahwa vaksin influenza, bukan berarti pengganti vaksin Covid-19.
"Dan kami menganjurkan semua orang untuk menerima vaksin Covid-19 mereka jika mampu," kata penulis utama Susan Taghioff, asisten profesor kimia.
Fakultas Kedokteran Universitas Miami Miller, juga menyebutkan "Promosi lanjutan dari vaksin influenza juga berpotensi membantu populasi global menghindari kemungkinan 'twindemic' - wabah influenza dan virus corona secara simultan."
Atas khasiat tersebut, publik disarankan untuk melengkapi vaksinasi flu walaupun sudah mendapatkan vaksinasi Covid-19.
Mengingat vaksinasi influenza tidak hanya dapat melindungi diri bahaya penyakit flu, tapi juga melindungi dan orang-orang tersayang serta kerabat yang rentan terhadap penyakit flu.