Find Us On Social Media :

Pantas Sering Dijadikan Andalan dalam Menu Pejuang Diet, Ternyata Ini Manfaat Ajaib Daun Seledri, Nyesel sampai Kebawa Mimpi Kalau Gak Tahu!

By Annisa Marifah, Rabu, 22 September 2021 | 16:47 WIB

Daun seledri bisa atasi bau mulut tak sedap

Laporan Wartawan Grid.ID, Annisa Marifah

Grid.ID - Menurunkan berat badan memang butuh perjuangan.

Demi semangat mendapat berat badan ideal, mengatur pola makan dan diet pun dilakukan.

Pejuang diet tentu tak asing dengan daun seledri karena sering dijadikan andalan dalam menu.

Tak cuma memiliki kalori yang sedikit, daun seledri juga kaya akan manfaat lain.

Dilansir dari Healthline.com pada Rabu (22/9/2021), berikut ini 5 manfaat ajaib daun seledri, yuk simak baik-baik!

1. Kaya akan anti oksidan

Kaya akan antioksidan, daun seledri ternyata mencegah penuaan.

Kandungan vitamin C dan betakaroten menjadi satu alasan mengapa seledri harus menjadi asupan makanan sehari-sehari.

Baca Juga: Nggak Heran Sering Dicampur pada Makanan, Ternyata Daun Selederi Punya Banyak Manfaat Buat Tubuh, Termasuk Bisa Bantu Diet

2. Mengurangi inflamasi

Usut punya usut, daun seledri mengandung 25 senyawa anti-inflamasi.

Diketahui bahwa anti-inflamasi dapat mencegah peradangan kronis di dalam tubuh.

3. Melancarkan saluran pencernaan.

Antioksidan dan anti-inflamasinya menawarkan perlindungan ke seluruh saluran pencernaan.

Penderita asam lambung disarankan untuk mengonsumsi daun seledri karena terbukti memperbaiki asam lambung.

4. Menurunkan tekanan darah dan kaya vitamin

Rebusan daun seledri dapat menurunkan tekanan darah.

Baca Juga: Jangan Asal Diet, Niat Hati Turunkan Berat Badan 10 Kilogram Sebulan, Penyanyi Korea Ini Malah Idap Penyakit Serius, Begini Nasihat Dokter Jika Tak Ingin Berakhir Tragis

Selain vitamin C, seledri juga mengandung vitamin K dan A.

Nah itu tadi manfaat daun seledri, semoga bermanfaat!

 

(*)