Find Us On Social Media :

Sempat Dijuluki Super Rookie, Intip Penampakan Rumah Artis Member 2 Days 1 Night Ini, Bernuansa Anti-Mainstream

By Mia Della Vita, Kamis, 23 September 2021 | 11:00 WIB

DinDin

Laporan Wartawan Grid.ID, Mia Della Vita

Grid.ID- Penggemar variety show 2 Days 1 Night pasti sudah pernah melihat penampakan rumah artis DinDin.

Ya, rumah artis DinDin memang pernah diperlihatkan dalam salah satu episode 2 Days 1 Night.

Dalam tayangan 2 Days 1 Night, penampakan rumah artis DinDin sungguh mengejutkan.

Bagaimana tidak, rumah DinDin sangat luas hingga memuat berbagai ruangan.

Tempat tinggal DinDin tidak seperti kebanyakan rumah artis yang didominasi warna putih.

Ia memilih warna cokelat kayu untuk hampir semua furnitur di rumahnya.

Lihat saja mulai dari pintu masuk, sudah disambut dengan rak cokelat kayu.

Baca Juga: Tajir Melintir hingga Berhasil Gaet Pengusaha Ganteng, Isi Rumah Artis Olla Ramlan Nggak Sembarangan, Mewah Bak Hotel Bintang Lima

Lalu memasuki ruang tamu, ada sofa cokelat yang senada dengan warna lantainya.

Selepas itu, diperlihatkanlah satu persatu ruangan di dalam rumahnya.

Ada dapur, mini studio, ruang gym, dress room, kamar tidur, dan masih banyak lagi.

Hampir semua ruangan tak lepas dari warna cokelat kayu. Hanya bagian dapur yang memadukan warna putih dan abu-abu.

DinDin juga melengkapi rumahnya dengan furnitur unik seperti rak televisi yang terlihat seperti batako ditumpuk. 

Kemudian satu hal lagi yang menakjubkan dari apartemen DinDin adalah ia menata rumahnya dengan sangat rapi.

Padahal kesibukannya sebagai selebritis dan musisi cukup padat. DinDin sendiri kini dikenal sebagai member tetap 2D1N musim keempat.

Baca Juga: Jadi Biduan Papan Atas hingga Berhasil Gaet Pengusaha Asal Kalimantan, Siapa Sangka Dulu Rumah Artis Zaskia Gotik Hanya Beralaskan Tanah dengan Dinding Seadanya

Sebelumnya, ia debut sebagai rapper. Dindin sempat ikut ajang Show Me The Money dan mendapatkan julukan Super Rookie of the Hip-hop World.

Sepanjang kariernya sebagai musisi, ia telah mengeluarkan banyak single, termasuk mengisi soundtrack drama.

Di luar itu, DinDin aktif sebagai bintang acara realitas TV. Ia sempat menjadi kontestan Battle Trip, Real Men, Fantastic Duo Season 2, hingga 2D1N.

Selain jago menulis lagu, Dindin juga fasih berbahasa Inggris. Pasalnya, ia sempat sekolah di Templeton Secondary School, Vancouver, Canada.

 

(*)