Find Us On Social Media :

Berawal dari Kulit Wajah Bermasalah, Termotivasi Mempelajari Skincare hingga Sukses Miliki Bisnis Skincare Sendiri

By Dianita Anggraeni, Kamis, 23 September 2021 | 21:50 WIB

Simulasi pemakaian skincare

Grid.ID - Baik wanita maupun pria berusaha merawat kulit agar memiliki tampilan wajah yang bersih dan menawan.

Produk perawatan kulit dan wajah pun kini telah dianggap sebagai salah satu kebutuhan pokok.

Berbagai produk skincare atau perawatan kulit dari brand lokal kini sudah banyak beredar di Indonesia.

Banyak konsumen yang mulai tertarik menggunakan produk skincare dari brand lokal karena selain sebagai upaya dalam mendukung produk buatan negara sendiri, produk skincare lokal juga biasanya lebih cocok dengan jenis kulit masyarakat Indonesia.

Dengan semakin meningkatnya kebutuhan masyarakat akan produk skincare atau perawatan kulit, bisnis produk skincare pun menjadi peluang usaha yang cukup menjanjikan.

Baca Juga: Lamar Jadi Prajurit TNI Cuma Pakai Ijazah Setara SD, Inilah Sosok Pria yang Jadi Urutan ke-13 Sniper Terbaik Dunia Asal Indonesia!

Pertumbuhan bisnis produk skincare dapat dikatakan cukup stabil selama beberapa tahun belakangan, bahkan di tengah kondisi perekonomian negara yang sedang mengalami tekanan berat selama pandemi COVID-19.

Salah satu produk skincare dari brand lokal Eclat Lumineux kini tengah naik daun sejak peluncurannya pada 8 Agustus 2021.

Sejak pertama kali diluncurkan, produk skincare Eclat Lumineux sudah terjual lebih dari 10.000 produk.

Ini merupakan pencapaian yang cukup baik bagi pendatang baru di dunia perawatan dan kecantikan.

Eclat Lumineux adalah skincare brand lokal yang didirikan oleh seorang wanita Indonesia kelahiran Jakarta bernama Dwi Komala, ia mengawali karir sebagai staf pada sebuah perusahaan swasta.

Baca Juga: Pernah Telan Nasib Apes Mendekam di Balik Jeruji Besi, Presenter Sekaligus Aktor Kondang Ini Kini Tinggal di Rumah Mewah yang Kelewat Estetik, Bak Vila Eksklusif di Pulau Dewata!