Find Us On Social Media :

Satu Rumah Bisa Sakit-sakitan, Mulai Sekarang Tolong Jangan Mencuci Telur Sebelum Disimpan! Begini Cara yang Tepat Menurut Ahli

By Ragillita Desyaningrum, Minggu, 26 September 2021 | 09:02 WIB

Niat ingin membersihkan telur dengan mencucinya, ternyata bisa membuat satu rumah sakit-sakitan. Mulai sekarang stop mencuci telur sebelum disimpan!

Laporan Wartawan Grid.ID, Ragillita Desyaningrum

Grid.IDTelur adalah salah satu makanan yang selalu ada di setiap rumah.

Bukan hanya karena murah dan mudah diolah, telur juga sumber makanan yang bergizi.

Melansir eggs.ca via GridHealth.id, telur adalah makanan yang dapat memenuhi kebutuhan protein kita.

Pasalnya, di dalam dua telur yang besar saja mengandung sekitar 13 gram protein.

Protein sendiri penting bagi tubuh untuk membangun dan memelihara otot, melawan infeksi, dan membantu membuat kita lebih cepat kenyang.

Untuk mendapatkan telur pun sangat mudah karena telur dijual di hampir setiap warung dan pasar.

Sayangnya, ketika membeli telur, kita kerap menemukan telur yang kotor seperti adanya kotoran ayam pada cangkang telur.

Baca Juga: Belajar dari Kegagalan Chelsea Olivia, Begini Lho Cara Merebus Telur Setengah Matang, Ternyata Nggak Perlu Ikut Direbus di Atas Kompor