Find Us On Social Media :

Cuma Konsumsi Dua Buah Pisang Setiap Hari Secara Rutin, Kamu Akan Rasakan Manfaat Luar Biasa Ini Pada Tubuh, Buktikan Sendiri!

By None, Senin, 27 September 2021 | 13:36 WIB

Buah pisang bisa jadi menu sarapan yang sehat.

Grid.ID - Seperti yang kita tahu, pisang merupakan buah yang paling sering dikonsumsi semua orang.

Selain harganya terjangkau, buah pisang juga paling mudah kita jumpai.

Di balik rasanya yang manis, pisang juga mengandung banyak nutrisi yang baik untuk kesehatan tubuh.

Ya, kandungan vitamin dan nutrisi dalam pisang akan membantu menjaga dan meningkatkan kesehatan secara keseluruhan.

Namun, penting untuk diingat untuk tidak berlebihan konsumsi pisang.

Menurut Healthline, merekomendasikan untuk konsumsi satu atau dua buah pisang sehari, tetapi tidak lebih dari itu.

Lalu apa saja manfaat konsumsi pisang setiap hari?

Baca Juga: Kemana Aja Baru Tahu Sekarang, Ternyata Minuman Sejuta Umat Ini Bisa Bikin Wajah Terlihat Tua, Ahli Sampai Syok Beberkan Alasannya

1. Menjaga kesehatan usus

Sangat penting menjaga kesehatan usus secara keseluruhan.

Melansir laman eatthis.com, Menurut studi tahun 2017 di Nutrition Bulletin, pisang mengandung pati resisten, yang berfungsi meningkatkan produksi asam lemak rantai pendek, yang penting untuk kesehatan usus.

2. Menurunkan berat badan

Makan pisang setiap hari dapat membantu dalam proses penurunan berat badan.

Pisang kaya serat dan protein, sehingga membuat kita kenyang lebih lama, meskipun per potongnya hanya 100 kalori.

3. Menjaga kesehatan kulit

Buah pisang sangat baik untuk menjaga kesehatan kulit.

Baca Juga: Iseng Minum Air Kelapa Selama 15 Hari Berturut-turut, Wanita Ini Malah Kaget Lihat Perubahan Pada Tubuhnya

Ini karena kandungan vitamin dan mineral dalam pisang, khususnya mangan yang meningkatkan kadar kolagen.

Makan pisang setiap hari dapat membantu mengatasi jerawat, keriput dan kulit kering.

Selain dikonsumsi langsung, kita juga dapat membuat masker wajah dari buah pisang.

4. Meningkatkan energi

Buah ini dapat meningkatkan energi dan mencegah rasa lelah.

Kita pun bisa memakannya baik sebelum atau setelah berolahraga.

Hasil dari studi PLOS One 2012 pada atlet pria menemukan mereka yang mengisi asupan dengan minuman olahraga setiap lima belas menit, dibandingkan dengan pisang dan air, memiliki performa yang lebih buruk secara keseluruhan dalam balapan bersepeda jarak jauh.

Oleh karena itu, ada kaitan langsung antara makan pisang dan peningkatan energi pada performa.

Baca Juga: Cek di Sekitar Rumahmu! Ternyata Buah Pohon yang Banyak Ditemui dan Diabaikan di Indonesia Ini Harganya Fantastis Karena Punya Segudang Manfaat

5. Menjaga kesehatan jantung

Kandungan potasium dalam pisang disebut bisa membantu memperkuat jantung.

Menurut Healthline, diet kaya kalium dapat menurunkan risiko penyakit jantung hingga 27 persen.

Maka, mulai saat ini tambahkan buah pisang ke dalam menu makanan sehari-hari.

6. Meningkatkan penglihatan

Menurut National Institute of Health, pisang mengandung Vitamin A yang berfungsi untuk melindungi mata, menjaga penglihatan normal, dan meningkatkan penglihatan di malam hari.

Nah itu dia berbagai manfaat yang didapatkan dari konsumsi pisang setiap hari, yuk coba mulai hari ini.

Baca Juga: Modalnya Cuma Minum Air Bawang Bombay Setiap Hari, Gula Darah Bisa Terkontrol dalam Waktu Singkat, Begini Cara Mengonsumsinya!

 

(*)

Artikel ini telah tayang di Nakita.id dengan judul, "Nyesel Baru Tahu Sekarang, Makan Dua Buah Pisang Tiap Hari Ternyata Bisa Berikan Khasiat Hebat Ini untuk Tubuh"