Grid.ID - Tukul Arwana terbaring di rumah sakit usai mengalami pendarahan saraf otak.
Putra sulung presenter Tukul Arwana, Egha Prayudi, mengungkapkan kondisi terkini sang ayah.
Menurut Egha dan manajer Tukul, Rizky Kimon, saat ini kondisi sang komedian sudah makin membaik.
Beberapa waktu lalu, Tukul Arwana yang selama ini jadi presenter di acara talkshow mendadak tampil sebagai bintang tamu.
Dilansir kanal YouTube Star Story, Minggu (26/9/2021), per hari ini, Tukul telah menunjukkan perkembangan yang menggembirakan.
Ia sudah lepas dari ventilator dan sudah bisa berkomunikasi dengan menggerakkan tangan atau kaki.
Beberapa waktu lalu Tukul Arwana sempat tampil di acara televisi.
Bukan di acara yang ia pandu sendiri, melainkan di acara talkshow yang dipandu oleh Raffi Ahmad, Sahila Hisyam, dan Vicky Prasetyo.
Kehadiran Tukul sebagai bintang tamu itu tak lain karena stasiun tv yang menyiarkan program mereka sedang berulang tahun.
Momen spesial itu ternyata juga dihadiri salah satu petinggi stasiun tv yang bersangkutan.
Sosok yang hadir di tengah syuting tersebut tak lain adalah Atiek Nur Wahyuni, direktur utama Trans TV sekaligus Trans7 atau yang dikenal dengan Trans Media.
Tukul yang semula tak menyadari kehadiran sosok penting tersebut langsung tampak canggung saat mereka tak sengaja bertatap muka.
Momen itu terekam dalam tayangan Okay Bos di kanal YouTube Trans7 Official, seperti dikutip Grid.ID dari video yang dipublikasikan pada Jumat (13/12/2019).
Rupanya, kesempatan itu dimanfaatkan Tukul untuk menyapa sekaligus mengutarakan keinginan terpendamnya.
Ia pun memohon agar Atiek bisa mengembalikan satu program miliknya yang sudah berhenti tayang sejak beberapa waktu silam.
Kendati demikian, tak lupa di awal ia mengucapkan rasa terima kasihnya karena program Empat Mata miliknya yang sempat berhenti selama 3,5 tahun akhirnya saat itu siaran kembali.
"Saya mau ngucapin terima kasih buat Mbak Atiek karena 'Empat Mata' comeback lagi," ucapnya.
"Tinggal ada satu lagi yang belum, Bu. Mister Tukul Jalan-jalan," imbuhnya sambil tertawa canggung.
Ucapan Tukul itu juga disambut tawa semua orang yang ada di studio, termasuk Atiek yang sejak tadi mengamati jalannya syuting di balik layar.
"Gak usah mikirin angka, Bu. Gak usah," sambungnya.
Vicky menimpali, "Gak perlu mikirin angka? Yang dipikirin terus apa mas?".
"Ya yang dipikirin Mas Tukulnya aja," ujar Tukul malu-malu.
"Saya punya anak buah banyak, Bu," imbuhnya terdengar merajuk.
"Alhamdulilahnya kan rating dan share-nya juga bagus semua. Dua digit semua," sambungnya.
"Dan juga memberikan kearifan lokal serta budaya. Juga mencerdaskan pemirsa di seluruh alam semesta ini," pungkasnya berusaha meyakinkan.
Yang diajak bicara tak bisa berhenti menahan senyumnya tanpa berkomentar apa-apa.
(*)