Tak heran, meski kini baru berusia 15 tahun, Azka telah memiliki tubuh yang kekar nan berotot.
Bak sadar putranya kini bertubuh atletis, baru-baru ini Deddy mewanti-wanti putranya untuk tak melakukan hal ini di sekolah.
Hal itu diketahui dari unggahan di akun Instagram @mastercorbuzier pada Selasa (28/09/2021).
Di unggahan pertama, Deddy tampak memperlihatkan video saat Azka tengah sibuk melakukan olahraga di gym.
Azka sendiri tampak menghadap ke belakang seraya asyik menggunakan alat gym bernama Lat Pull Down untuk membentuh otot-otot punggung.
Siapa sangka, di video itu tubuh Azka yang berotot dan kekar pun langsung terlihat.
Bersamaan dengan hal itu, Deddy lantas mengaku bahwa ia sempat mendapat banyak kritikan lantaran melatih Azka sejak masih kecil.