Ada 29 penghargaan yang diumumkan, terdiri dari 14 untuk kategori The Best Buy, 3 untuk The Best Resale Value dan 12 untuk The Best Total Cost Of Ownership.Melansir motorplus-online.com, untuk kategori Best Buy, tim MOTOR Plus menilai harga serta fiturnya paling unggul di kelasnya.Penilaiannya dimulai dari desain, fitur & teknologi, performa, konsumsi bensin serta tentunya value for money.Sementara kategori Best Resale Value dinilai angka persentase penurunan alias depresiasi setelah motor baru dibeli dan dipakai selama setahun.Data untuk Best Resale Value diambil dari data motor bekas yang disurvei tim GridOto.com.Data lain didapat dari pihak Badan Pajak dan Retribusi Daerah DKI Jakarta.Terakhir, kategori Best Total Cost Of Ownership, yakni mencari pengeluaran terendah untuk jadi pemilik kendaraan setiap tahunnya.
Baca Juga: Ada yang berbeda dari acara MOTOR Plus tahun 2018