Armand ternyata sering melupakan tanggal pernikahan dan ulang tahun Dewi.
Tak hanya sekali, Armand selalu lupa selama 10 tahun berturut-turut.
"Selama sepuluh tahun berturut-turut (melupakan tanggal ulang tahun pernikahan dan ulang tahun Dewi Gita)," ujar Dewi berapi-api.
Armand pun menjelaskan bahwa ia memang tidak mudah mengingat tanggal-tanggal.
Ia pun mengaku sengaja menciptakan lagu 11 Januari untuk meluluhkan hati Dewi.
"Iya (hampir bercerai), makanya terciptalah 11 Januari itu, untuk nyogok, untungnya meledak kalau nggak meledak lupa juga," tutur Armand.
Ayah satu anak itu pun bersyukur dengan era digital ini karena ia dengan mudah bisa diingatkan fans melalui media sosial.
"Untungnya sekarang tuh udah media sosial, jadi kalau dua atau tiga hari sebelum hari jadian tuh udah rame, diingatkan sama fans 'kang bentar lagi anniversary kan'," pungkasnya.
(*)