Laporan Wartawan Grid.ID, Bella Ayu Kurnia Putri
Grid.ID - Seorang anak laki-laki berusia 3 tahun berinisial J ditemukan berada di samping neneknya yang telah meninggal dunia selama berhari-hari.
Melansir dari Tribun Jakarta, rumah bocah dan neneknya yakni OT (64) yang telah meninggal dunia itu terletak di rumah nomor 6, Jalan Gambir Anom 2, RT 06, RW 06, Pegangsaan Dua, Kelapa Gading, Jakarta Utara.
Ketua RT 06, RW 06, Pegangsaan Dua, Tika menceritakan bahwa sebelum OT ditemukan meninggal dunia, warga sekitar sering mendengar tangisan bocah tersebut.
"Kalau tangisan kita sering dengar memang. Anak itu sering nangis, cuma warga nganggepnya biasa aja," kata Tika dikutip Grid.ID dari Tribun Jakarta, Kamis (30/9/2021).
Tika mengatakan bahwa dia sempat curiga saat OT tidak kunjung keluar rumah untuk melakukan pesanan makanan dengan ojek online.
"Biasanya dia sering makan pakai ojek online, tapi ini enggak ada. Biasa pagi-pagi ada," cerita dia.
Selian itu, tempat sampah OT yang kosong juga menimbulkan kecurigaan bagi Tika.
Pasalnya sehari-hari tempat sampah rumah tersebut selalu terisi, namun selama 4 hari belakangan tempat sampah rumah OT terlihat kosong.
Rasa curiga Tika semakin tidak bisa dibendung lantaran dia dan beberapa warga lainnya mencium bau menyengat yang berasal dari arah rumah OT.
"Baunya nyengat banget. Akhirnya saya samperin satpam, saya laporin pak RW, tetangga saya (OT) beberapa hari enggak keluar," jelasnya.
Laporan tersebut kemudian diteruskan oleh pengurus RW ke Polsek Kelapa Gading.
Setelah tidak ada tanggapan usai dipanggil beberapa kali, pihak kepolisian pun langsung mendobrak rumah OT.
Jenazah OT kemudian ditemukan sudah membengkak di atas kasur.
"Pas (polisi) masuk, ternyata jenazahnya udah biru, udah bau busuk," papar Tika.
Bocah berusia 3 tahun itu juga ditemukan berada di dekat jenazah neneknya.
Saat ditemukan, kondisi bocah tersebut dalam keadaan telanjang, dan diduga anak berusia 3 tahun itu sudah tidak mandi berhari-hari.
Rambut bocah tersebut menjuntai panjang sebahu dengan tubuh yang cenderung kurus.
Melansir dari artikel Kompas.com, Kapolsek Kelapa Gading, AKP Rio Mikael Tobing menduga OT meninggal dunia karena sakit TBC yang dideritanya.
Saat J ditemukan, polisi juga langsung membawa anak laki-laki berusia 3 tahun itu ke Puskesmas.
Bocah berusia 3 tahun tersebut sekarang sudah dijemput oleh kerabatnya bernama Flora.
"Rencananya akan saya rawat sendiri di rumah saya di daerah Pamulang," kata Flora dikutip Grid.ID dari Kompas.com.
"Dia memang sudah dari kecil sama neneknya. Orang tua dari anak ini tidak ada, jadi harus saya yang rawat," pungkasnya.
(*)