Find Us On Social Media :

Mau Hemat Tanpa Bokek? Yuk Lakukan 3 Tips Diet Keuangan Ini, Dijamin Dompet Tetap Tebal dan Aman

By Devi Agustiana, Minggu, 3 Oktober 2021 | 12:51 WIB

Termasuk menabung dengan cara sehat, inilah tips diet keuangan yang perlu kita lakukan.

Laporan Wartawan Grid.ID, Devi Agustiana

Grid.ID – Mengatur pengeluaran memang salah satu gaya hidup yang harus diterapkan.

Apalagi saat pandemi seperti ini, mengatur keuangan adalah hal yang mutlak.

Pastikan pengeluaran yang dipangkas adalah anggaran yang tidak terlalu penting, misalnya pengeluaran yang bersifat konsumtif.

Hal ini agar keuangan bisa cukup untuk sebulan sampai gaji berikutnya.

Oleh karena itu, dibutuhkan hal yang dinamakan diet keuangan.

Adapun diet keuangan adalah upaya membatasi pengeluaran.

Untuk lebih memahami diet keuangan, berikut tiga hal yang bisa kita lakukan.

Baca Juga: Dukung Pemulihan Ekonomi di Tengah Pandemi, Gibran Rakabuming Minta Komisi GoFood Gojek Tidak Membebani UMKM

Dilansir Grid.ID dari Kiplinger, inilah tips diet keuangan:

1. Pangkas dengan cepat

Mulailah rencana dengan melunasi semua tagihan yang jatuh tempo.

Jika tidak dapat segera melunasi tagihan tersebut, buatlah rencana yang realistis.

Kembangkan anggaran, tetapi jangan menjadi terlalu kaku.

Pahami berapa banyak uang yang dibutuhkan untuk menutupi biaya dasar, misalnya rumah, kendaraan, penitipan anak, dan makanan.

Setelah memahami berapa banyak yang dibutuhkan untuk menutupi biaya sehari-hari, akan lebih mudah untuk menyimpan dan merencanakan ke depannya.

Baca Juga: Suami Istri Sering Cekcok Gegara Keuangan? Tolong Simak 4 Hal Ini Sebelum Terlambat

2. Kebiasaan menabung yang sehat

Kontribusikan jumlah uang maksimum untuk rencana pensiun.

Tenang, kebiasaan ini bisa lebih mudah dari yang kamu pikirkan, loh.

Dengan menyimpan persentase dari gaji, kita tidak akan pernah melihat jumlah yang disimpan masuk ke rekening bank.

Selain menyumbang jumlah maksimum untuk rencana pensiun dan rekening tabungan kesehatan, buatlah rekening tabungan otomatis.

Langkah ini akan memastikan kita tidak melihatnya dan tidak membelanjakannya.

3. Konsultasi

Setelah diet keuangan diterapkan dan kebiasaan menabung ditetapkan, kita pasti ingin membuat rencana keuangan yang akan bertahan 20-30 tahun ke depan.

Sama seperti kesehatan fisik, kita tentu ingin memastikan uang tetap sehat.

Baca Juga: Punya Tampang Cool yang Bikin Cewek Klepek-klepek, Ternyata Ariel NOAH Doyan Belanja hingga Ngaku Mirip Ibu-ibu, Begini Tips Mengatasi Godaan Belanja Online yang Berlebihan Agar Keuangan Aman

Oleh karena itu, mungkin masuk akal untuk menginvestasikan uang yang belum dialokasikan untuk dana darurat sebagai bagian dari rencana jangka panjang.

Penasihat keuangan dapat membantu mengembangkan dan menyusun rencana untuk memenuhi kebutuhan.

(*)