Kandungan albumin pada ikan gabus juga disebut-sebut lebih tinggi dari salmon, yaitu 30 persen lebih tinggi.
Selain itu, ternyata ikan gabus memiliki banyak manfaat lainnya untuk menunjang kesehatan.
Dikutip Grid.ID melalui Kompas.com, Sabtu (2/10/2021), melansir data dalam riset yang diterbitkan dalam Science Forest, berikut berbagai manfaat ikan gabus untuk kesehatan:
1. Mengatasi penyakit kulit
Ikan gabus juga terbukti secara ilmiah dapat mengatasi berbagai penyakit kulit seperti jerawat, alergi, psoriasis, skeloris, infeksi dan sejenisnya.
Ikan air tawar ini membantu meringankan berbagai gejala penyakit kulit dan memelihara kesehatan.
Manfaat ini terjadi karena kandungan DHA dalam ikan gabus yang mampu menutrisi kulit dan mengurangi berbagai gejala penyakit kulit.