Laporan Wartawan Grid.ID, Ragillita Desyaningrum
Grid.ID – Pengakuan Lesti Kejora dan Rizky Billar yang sudah nikah siri sejak awal tahun 2021 sempat membuat heboh netizen.
Hal ini lantaran keduanya baru saja mengadakan rangkaian acara lamaran dan pernikahan besar-besaran yang ditayangkan di televisi nasional.
Selain mengaku sudah menikah siri, pasangan ini juga mengungkapkan bahwa Lesti tengah mengandung anak pertama.
Tidak diketahui pasti usia kandungan Lesti, namun pedangdut berusia 22 tahun itu mengaku sering merasa nyeri pusar.
Keluhan ini disampaikan pada Nagita Slavina saat keduanya terlibat dalam pemotretan maternity bersama Paula Veerhoeven dan Aurel Hermansyah.
"Dede mah suka ngilu pusar kenapa ya? Kalo pas jeduk gitu, suka set ngilu," ucap Lesti dalam Youtube RANS Entertainment yang dikutip dari Kompas.com.
Bingung menanggapi keluhan ini, Nagita menyarankan agar Lesti berkonsultasi dengan dokter kandungan.
Nyeri pusar adalah satu dari sekian banyaknya keluhan yang dialami wanita karena perubahan bentuk tubuhnya saat hamil.
Kebanyakan kasus nyeri ini tidak berbahaya dan biasanya akan hilang dengan sendirinya seiring dengan kelahiran sang bayi.
Namun, tidak ada salahnya untuk mengetahui berbagai penyebab nyeri pusar saat hamil.
Berikut adalah beberapa penyebab nyeri pusar yang seringkali dialami ibu hamil seperti yang dikutip dari Nakita.id berikut.
Kulit meregang
Saat hamil, kulit di sekitar perut ibu tentu akan meregang seiring dengan bertambah besarnya bayi di dalam perut.
Selain nyeri pusar, hal ini akan menyebabkan adanya stretchmark dan rasa gatal pada area perut dan pusar.
Tekanan dari rahim
Pada trimester pertama, rahim ibu hamil belum menyentuh tulang kemaluan karena ukuran janin yang masih kecil.
Namun seiring berjalannya waktu, rahim akan terus berkembang hingga menekan perut dan pusar dari dalam.
Inilah yang menyebabkan ibu hamil merasakan sakit, nyeri, atau tidak nyaman pada perut dan pusarnya.
Hernia umbilikalis
Kondisi ini terjadi karena terlalu banyak tekanan dari dalam perut dan biasanya dialami ibu hamil anak kembar dan hamil dalam keadaan gemuk.
Tanda hernia umbilikalis adalah adanya tonjolan di daerah pusar disertai bengkak dan muntah.
Kondisi ini dapat berdampak pada organ atau jaringan dalam perut dan mampu mengurangi suplai darah atau mengakibatkan infeksi. (*)