Laporan Wartawan Grid.ID, Fidiah Nuzul Aini
Grid.ID - Artis cantik Laudya Cynthia Bella kini sampai disebut-sebut sebagai istri ke-2 Irwansyah.
Laudya Cynthia Bella sampai disebut-sebut sebagai istri ke-2, hal ini dikarenakan Irwansyah pajang foto janda engku emran ini.
Bahkan, Irwansyah sampai panen hujatan gegara pajang foto Laudya Cynthia Bella.
Seperti diketahui, Laudya Cynthia Bella dan istri Irwansyah, Zaskia Sungkar tak hanya dikenal sebagai artis ternama Tanah Air.
Akan tetapi, keduanya juga dikenal sangat dekat dan bersahabat.
Berkecimpung dalam industri hiburan dengan waktu yang cukup lama, membuat Laudya Cynthia Bella dan Zaskia Sungkar sangat akrab.
Kedekatan keduanya juga sering terlihat di akun sosial media masing-masing.