"Kalo biasanya sih kalo anak pertamanya caesar biasanya penginnya caesar," tutur Rieta.
Diketahui, segala tingkah Nagita Slavina setelah hamil lagi memang kerap menjadi sorotan.
Baru-baru ini, Nagita Slavina hamil tua langsung elus-elus perut buncitnya setelah melihat penampilan terbaru suami Paula Verhoeven yakni Baim Wong.
Dilansir dari laman GridHype.ID, momen itu terekam saat Baim Wong datang ke rumah Raffi Ahmad.
Baim Wong sendiri sebelumnya memang diketahui baru pulang dari Labuan Bajo.
Selama 9 hari, Baim Wong melakukan pekerjaan di pesisir Labuan Bajo.
Penampilannya pun berubah.
Perubahan penampilan itu terekam dalam tayangan YouTube Rans Entertainment yang diunggah Selasa (5/10/2021).
Dalam tayangan itu, terlihat kulit Baim Wong yang lebih gelap dari biasanya.
"Item banget ya gue," ujar Baim Wong yang menyadari kulitnya kini lebih eksotis.
Nagita Slavina pun dibuat keheranan.
"Gue pikir lu lagi nyamar jadi apa, demi Allah.
Si Baim habis dari mana?" tanya Nagita Slavina.
Istri Baim Wong, Paula Verhoven pun menceritakan apa yang terjadi pada suaminya.