Find Us On Social Media :

Demi Wujudkan Keinginan Terakhir Sang Istri Sebelum Meninggal, Seorang Suami Jalani Sesi Foto dengan 'Arwah' Wanita yang Dicintainya

By Hana Futari, Selasa, 12 Oktober 2021 | 16:04 WIB

Demi Wujudkan Keinginan Terakhir Sang Istri Sebelum Meninggal, Seorang Suami Jalani Sesi Foto dengan 'Arwah' Wanita yang Dicintainya

Laporan Wartawan Grid.ID, Hana FutariGrid.ID - Nasib memilukan menimpa seorang pria di Malaysia bernama Wazy yang ditinggal sang istri Ad'lean Mohd Yusof untuk selamanya.Ad'lean Mohd Yusof meninggal dunia setelah melahirkan putri keempatnya, Eva Miranda pada 19 November 2018 lalu.Dikutip Grid.ID dari Intisari-online.com, sebelum meninggal dunia, Ad'lean Mohd Yusof sempat mengungkapkan keinginan terakhirnya kepada sang suami, Wazy.Ad'lean mengatakan pada suaminya, memiliki keinginan untuk melakukan foto bersama dengan anak-anaknya.Di tengah cerita memilukan itu, sebuah jasa fotografi, Camora Arts menawarkan layanan fotografi untuk menghormati keinginan Ad'lean.Jasa fotografi itu sebenarnya sudah mengenal Ad'lead lantaran terakhir memotret ibu muda itu ketika mengandung anak keempatnya.Sebenarnya hubungan saya dan Ad'lead sangat dekat karena dia pernah menggunakan layanan kami sebelumnya," kata pemilik Camora Arts, Zara Haleena.

Baca Juga: Heboh Wanita Ngaku Kesurupan Korban Pembunuhan di Subang dan Berusaha Ungkap sang Dalang Rajapati, Begini Penjelasan Ustaz Mengenai Roh Orang yang Dibunuh

"Setelah pemotretan bersalin September lalu, dia mengatakan kepada saya untuk membuat pemotretan bayi dengan anaknya Eva," tambahnya.Setelah kepergian Ad'lead, Wazy dan jasa fotografi itu merencanakan sebuah sesi pemotretan seolah dengan 'arwah' wanita berhijab itu.Beberapa foto yang dihasilkan Zara diproduksi dengan teknik penyuntingan yang menghadirkan, sosok menyerupai roh Ad'len berada dalam foto tersebut.

Foto yang terlihat seperti arwah Ad'lean tersebut didapatkan dari foto sesi kehamilan, sebelum ibu 4 anak itu meninggal.Dalam foto-foto tersebut, tampak Wazy menggendong buah hati keempatnya yang masih bayi.Dengan penyuntingan gambar, dalam foto tersebut seolah Ad'lean ada bersama mereka.Sementara itu, dikutip Grid.ID dari Tribunnews.com, Ad'lean Mohd Yusof diketahui meninggal dunia lantaran mengalami komplikasi saat bersalin.

Baca Juga: Perankan Sosok Arwah Gentayangan, Yuk Tengok Sinopsis Drama 'Chilling Co-Habitation' dengan Chanwoo iKON Sebagai Pemeran Utama, Hindari Nonton di Situs Ilegal Drakorindo

Hal tersebut diungkapkan oleh Zara yang mendapat informasi dari pihak rumah sakit."Saya diberi tahu, oleh staf rumah sakit saat dia melahirkan dia berada di tempat tidur bersama bayinya, namun usianya tidak cukup hanya satu bulan," tambahnya."Mungkin ada komplikasi dan pendarahan setelah melahirkan," terangnya.Foto 'arwah' Ad'lean Mohd Yusof bersama keluarganya  itu menjadi viral setelah diunggah di laman Facebook.Berbagai respons pun diberikan netizen di balik foto yang mengandung cerita memilukan tersebut.

Baca Juga: Bikin Bulu Kuduk Berdiri, Arti Mimpi Melihat Hantu hingga Dikejar Arwah Ternyata Memiliki Makna Ini, Alami Kesialan?

(*)