Akibat perbuatannya itu, NKA ditetapkan sebagai tersangka dan dijerat menggunakan Pasal 362 KUHP atau 367 KUHP atau 220 KUHP.
Ancaman pidanya pun maksimal mencapai 5 tahun penjara.
Lalu mengutip dari Tribun Bali, Nyoman Nila yang merupakan mertua lelaki NKA tidak menyangka bahwa menantunya bisa melakukan tindakan tersebut.
Nyoman Nila mengaku uang tersebut adalah tabungannya selama bertahun-tahun yang didapat dari bekerja sebagai buruh bangunan, menjual ternak babi, dan hasil pertanian.
Nyoman Nila juga menjelaskan bahwa dia tidak akan mencabut laporan terhadap NKA agar menantunya itu bisa mendapatkan efek jera.
"Saya tidak akan mencabut laporan. Biar dia bisa belajar, dan bisa kebih dewasa dalam bertindak kedepannya,” pungkas Nyoman Nila dikutip Grid.ID dari Tribun Bali.
(*)