Hal ini tentu dapat menggiring opini warganet dan menyangka bahwa kakek Suhud memang sedang mengemis pada Baim.
"Yang paling gak nyambung menurut saya, klarifikasinya, karena kenapa karena bapak itu jualan sesuatu dan saya yakin Baim ngerti banget," ucap Kirdi Putra, dikutip dari Youtube Star Story, Kamis (14/10/2021).
Yang kedua adalah penggunaan kalimat yang seharusnya tak digunakan Baim karena terdengar aneh.
Baim mengklaim bahwa videonya saat itu bukanlah video klarifikasi melainkan hanya video pembahasan saja.
Dengan ini, Kirdi beranggapan bahwa dalam video klarifikasi tersebut Baim terlihat tak mau disalahkan dan membela dirinya sendiri.
"Sebetulnya kata-kata yang gak perlu buat saya adalah 'Ini bukan klarifikasi ya, cuman ngomong aja' Oh come on lah, ini sama saja dengan orang ngomong misalnya 'Eh saya gak ngomongin orang ya, tapi kamu tau gak orang itu begini
"Itu klarifikasi yang buat saya itu isinya berat sebelah, berat sebelah ke mana, ke dia," ucap Kirdi.
Sang pakar mikro ekspresi pun memberi masukan dan berharap agar Baim benar-benar meluruskan apa yang sebenarnya terjadi saat itu.
Suami Paula Verhoeven itu juga diminta untuk tidak menganggap Kakek Suhud sebagai pengemis.
"Kalau gak mau berat sebelah simpel, kasih tau faktanya kalau bapak itu mau jualan sesuatu, kan dia jadiin konten tuh video yang itu, berarti dia dengerin ulang, gak mungkin konten dinaikin sama timnya tanpa dilihat sama dia, bisa disebutkan dalam klarifikasi, itu baru fair kedua belah pihak," sambungnya.
(*)