Laporan Wartawan Grid.ID, Nisrina Khoirunnisa
Grid.ID - Usai menikah, Rizky Billar dan Lesti Kejora membangun sebuah platform digital yang tak main-main.
Bahkan, belum genap sebulan dibuat, channel Youtube dari platform digital milik Rizky Billar dan Lesti Kejora sudah mendapat banyak perhatian.
Bernama Leslar Entertainment, Youtube milik Rizky Billar dan Lesti Kejora itu sudah memiliki subscribers lebih dari 500 ribu pengikut.
Rizky Billar dan Lesti Kejora pun sudah membuat rencana matang soal perjalanan Leslar Entertainment ke depannya.
Tak sekadar channel Youtube biasa, Rizky Billar dan Lesti Kejora sudah merencanakan masa depan Leslar Entertainment yang bergelut di dunia media.
Hal tersebut diungkapkan oleh Rizky Billar dalam video yang ditayangkan Youtube Cobaz Entertainment, Senin (11/10/2021).
Rizky Billar menuturkan bahwa saat ini Leslar Entertainment masih berfokus ke dunia digital.
"Ya untuk sementara awal kita memang fokus ke media, TV dan Youtube untuk digital," tutur Billar.
Namun, tidak menutup kemungkinan adanya pelebaran sayap dari nama Leslar Entertainment ke ranah yang lain.
"Tapi nggak menutup kemungkinan suatu saat kita bisa ngembangin lagi, kayak misal kita bikin manajemen baru," imbuh Billar.
Bahkan, Rizky Billar pun tak menampik bakal membentuk Leslar Music yang kelak membesarkan nama para penyanyi Tanah Air.
"Akan ada banyak sub-sub yang nggak menutup kemungkinan juga ada Leslar Music juga nantinya, jadi banyak ide-ide yang udah kita bikin," tambah Billar.
Lewat Leslar Entertainment, Rizky Billar pun berharap dapat mewujudkan cita-cita Lesti Kejora sebagai biduan.
"Dan pengin suatu saat lewat Leslar Entertainment, dedek mewujudkan cita-citanya bisa bikin konser tunggal, tapi yang produksi Leslar Entertainment," tukas Billar.
Lantas, apakah Leslar Entertainment nantinya bakal menyaingi Rans Entertainment milik Raffi Ahmad dan Nagita Slavina?
(*)