Siapa sangka, Teuku Rasya justru mengaku kurang paham dan enggan membahas banyak hal soal kasus tersebut.
"Rasya sebenarnya kurang paham sih, kalau itu nanti bisa tanyain langsung aja," ujar Teuku Rassya.
Usut punya usut, hal itu karena Rasya merasa bahwa hal itu bukan kapasitasnya untuk berbicara.
"Mungkin ada cerita sekilas cuma ya bukan posisi Rasya lah untuk coba ngebahas soal ini," jelas Teuku Rassya.
Diakui Rasya, ia juga belum lama ini bertemu dengan sang ibu.
Namun pertemuan tersebut bukan untuk membahas kasus yang dialami ibunya.
"Mama sih beberapa minggu yang lalu baru ke Jakarta, ya ketemu ketemu, ya gitu aja sih. Bukan yang kayak (bahas soal itu juga)," tukasnya.