Find Us On Social Media :

Miris! Siswa SD Asal Musi Rawas Ini Diduga Jadi Korban Pengeroyokan Temannya hingga Harus Dilarikan ke ICU, Begini Kondisi sang Bocah

By Bella Ayu Kurnia Putri, Jumat, 15 Oktober 2021 | 14:24 WIB

Kondisi seorang siswa SD di Musi Rawas dikeroyok teman sekolahnya.

Laporan Wartawan Grid.ID, Bella Ayu Kurnia Putri

Grid.ID - Peristiwa nahas menimpa murid SD berinsial AFS (12) asal Musi Rawas.

Melansir dari Kompas.com, AFS adalah murid kelas 5 yang bersekolah di SDN Lubuk Ngin, Kecamatan Selangit, Kabupaten Musi Rawas, Sumatera Selatan.

AFS diduga dikeroyok oleh 4 temannya hingga tidak sadarkan diri dan kemudian harus menjalani perawatan di rumah sakit.

Bukan cuma dikeroyok, korban juga dikurung dalam kelas dan mengalami penganiayaan.

Ibu korban, NV mengaku tida mengetahui apa yang melatarbelakangi anak-anak tersebut bisa memukuli buah hatinya.

"Tangan dan kaki anak saya dipegang, kemudian lehernya dicekik ada juga yang memukul saya kurang tahu masalahnya apa, karena anak saya juga masih belum sadar,” ujar NV dikutip Grid.ID dari Kompas.com, Kamis (14/10/2021).

Diketahui bahwa AFS sudah dirawat di rumah sakit sejak Senin (11/10/2021).

Baca Juga: Dengar Curhat Pilu Siswa Kelas 3 SD Lantaran Ayahnya Tak Bisa Jualan Gegara PPKM Darurat di Jawa Tengah, Ganjar Pranowo Langsung Kirim Barang Tak Diduga Ini