Find Us On Social Media :

Gelar Tujuh Bulanan Nathalie Holscher, Rumah Sule Dijaga Ketat oleh Tim Keamanan

By Corry Wenas Samosir, Jumat, 15 Oktober 2021 | 16:05 WIB

Sule dan Nathalie Holscher

Laporan Wartawan Grid.ID, Corry Wenas Samosir Grid.ID - Pasangan Sule dan Nathalie Holscer tengah menanti kelahiran calon buah hatinya.Kini usia kandungan Nathalie Holscher memasuki 7 bulan.Sebagai rasa syukur, Sule dan Nathalie  menggelar tasyakuran 7 bulanan di kediamannya yang berada di kawasan Tambun, Bekasi, Jawa Barat pada Jumat (15/10/2021).Dalam pantauan Grid.ID, acara tujuh bulanan Nathalie hanya dihadiri keluarga saja.Tak lupa empat anak Sule, Rizky Febian, Putri, Rizwan,dan Ferdiana juga ikut hadir dalam acara tersebut.Terlihat acara tujuh bulanan Nathalie bernuansa hijau muda.Begitu pun dengan pakaian Nathalie, Sule dan keempat anaknya, senada dengan warna konsep acara.

Baca Juga: Pamer Pose Cantik Sambil Duduk Manis, Tengok Dapur Rumah Artis Sule dan Nathalie Holscher yang Kece Abis dengan Nuansa Putih

Saat ini acara pun sedang berlangsung, terndengar lantunan ayat suci alquran.Namun sayangnya, acara tasyakuran ini tertutup untuk awak media. Penjagaan ketat pun terlihat di kawasan rumah Sule yang mewah itu.

Baca Juga: Hetty Holscher Mencak-mencak Gegara Tak Diundang ke Acara 7 Bulanan Kehamilan Istri Sule, Terkuak Alasan Nathalie Holscher Tak Undang sang Oma

(*)