Laporan Wartawan Grid.ID, Rangga Gani Satrio
Grid.ID - Zara Leola kembali hadirkan karya terbarunya melalui single berjudul 'Pertandingan'.
Dalam penggarapan lagu tersebut, Zara Leola dibantu Eka Gustiwana sebagai produser musik.
Menariknya, Eka Gustiwana malah sempat merasa malu saat berhadapan dengan Zara Leola.
"Pertama ketemu malu banget, sampe nggak tahu mau bikin lagu yang gimana," kata Eka Gustiwana dalam acara Afternoon Talk, secara virtual, Jumat, (15/10/2021).
"Tapi lama-lama Zara semakin komunikatif dan mau suarakan apa yang dia mau," sambungnya.
Kedekatan secara profesional pun kini terjalin antara Eka dan Zara.
Malahan Zara kini sering meminta dibuatkan lagu yang bisa bersaing di tangga lagu.
"Zara nggak mau lagu yang mirip sama di chart," ungkap Eka.
Akhirnya banyak karya yang diciptakan mereka bersama.
Namun hal itu dikembalikan lagi kepada pihak label untuk dirilis.
"Bikin aja yang kita suka, nanti diseleksi Musica Studio untuk cari mana yang layak rilis," pungkas Eka.
(*)