Ia mengatakan, video memarahi orang-orang yang kerap meminta uang sengaja diunggah untuk membuktikan kepada seluruh penontonnya bahwa Baim layaknya orang biasa yang memiliki emosi.
"Kenapa yang seperti kayak begini itu saya post, supaya orang itu melihat bahwa memang saya itu orang yang biasa juga, bisa marah juga, bisa kesal juga."
"Makanya kenapa selalu saya bilang post aja gak apa-apa," sambung Baim.
Bapak 2 anak itu juga menegaskan, ia sangat benci dengan orang-orang yang mudah menyerah dengan keadaan.
Ia tak suka jika ada orang yang meminta belas kasihan orang lain dengan cara mendayu-dayu, merasa bahwa kehidupannya paling menderita.
"Kalau yang ini mungkin memang karena dia sudah berumur ya 77 (tahun), di video klarifikasi pertama saya, saya sudah bilang kalau saya senang jadi diri sendiri kok."
"Saya memang tidak suka ketika orang bilang umur saya 77, saya paling gak suka orang itu menceritakan atau bilang kelemahan dia untuk bisa mendapatkan uang, karena terlalu banyak di luar yang lebih kasihan daripada itu, lebih membutuhkan tapi tidak minta," paparnya.