Find Us On Social Media :

Terbongkar Rahasia Pengusaha Restoran Padang Bertahun-tahun, Ternyata Begini Trik Membuat Lalapan Daun Singkong Tetap Hijau Segar, Tambahkan Satu Bahan Dapur Ini Saat Direbus

By Devi Agustiana, Minggu, 17 Oktober 2021 | 13:07 WIB

Merebus daun singkong juga memiliki trik tersendiri agar tetap hijau segar.

Laporan Wartawan Grid.ID, Devi Agustiana

Grid.IDDaun singkong memang memiliki cita rasa khas.

Meskipun cenderung pahit, tapi tidak sedikit orang yang suka memakannya.

Apalagi, daun singkong punya banyak manfaat kesehatan yang jarang orang tahu.

Melansir laman Organic via Kompas.com, ternyata daun singkong kaya akan protein, serat, vitamin, beta karoten, dan mineral.

Karena kaya akan kandungan gizi, maka tidak heran kalau daun singkong bagus untuk kesehatan.

Misalnya saja, karena kandungan zat besinya yang tinggi, konsumsi daun singkong akan membantu ibu hamil terhindar dari anemia.

Bukan hanya itu, daun singkong juga memiliki kandungan folat dan vitamin C tinggi untuk kesehatan ibu hamil.

Baca Juga: Trik Masak Daun Singkong Sampai Kangkung Agar Warnanya Tetap Hijau Segar, Langsung Menggugah Selera Satu Keluarga!

Biasanya daun singkong diolah menjadi sayur atau lalapan.

Rasa dari daun singkong ini sudah sangat menggugah selera, meskipun dimasak hanya dengan direbus saja.

Kita biasa menikmati lalapan daun singkong di Rumah Makan Padang, kan?

Akan tetapi, pernahkan memperhatikan kenapa lalapan daun singkong di Rumah Makan Padang tetap hijau walaupun sudah direbus lama?

Ternyata memang ada trik yang jarang orang tahu.

Dilansir Grid.ID dari Sajian Sedap, simak cara merebus daun singkong agar warnanya tetap hijau segar.

1. Gunakan baking powder

Ternyata kunci warna daun singkong yang tetap bagus terdapat pada penggunaan baking powder.

Baca Juga: Ini 2 Resep Daun Singkong yang Gampang, Lezatnya Dijamin Bikin Nambah!

Bahan ini bisa memperkuat pigmen warna hijau dalam daun singkong.

Kita hanya perlu menambahkan 1 sdt baking powder ke dalam 1000 ml air rebusan daun singkong.

Hasilnya pun di luar dugaan.

Daun singkong akan punya warna hijau cerah, bukan hitam.

2. Jangan tutup panci

Rahasia kedua adalah jangan menutup panci.

Daun singkong sebaiknya dimasukkan saat air telah benar-benar mendidih.

Setelah itu, biarkan daun singkong direbus dalam keadaan terbuka, jangan sekali-kali tutup panci atau wajan.

Baca Juga: Rahasia Menghilangkan Rasa Pahit Daun Pepaya, Kuncinya Ada di Teknik Merebus

Menutup panci hanya akan membuat daun singkong berubah kehitaman, lantaran asam dari hasil perebusan tidak bisa keluar.

Kemudian, jangan lupa juga untuk selalu memeras daun singkong dari airnya.

Daun singkong termasuk sayuran yang tidak mudah hancur sehingga aman untuk diperas.

Setelah itu, daun singkong siap diolah menjadi beragam masakan.

Daun singkong bisa dimakan begitu saja sebagai lalap atau tambahan pecel.

Kita juga bisa mengirisnya tipis, lalu dimasak kembali bersama santan dan aneka bumbu menjadi gulai daun singkong.

(*)