Find Us On Social Media :

Terkejut Akibat Iseng Tambahkan Tepung Ini ke Adonan, Sekarang Ibu-Ibu Bisa Gampang Bikin Pempek Anti Gagal di Rumah!

By Annisa Dienfitri, Selasa, 19 Oktober 2021 | 16:30 WIB

Pempek makanan khas Palembang

2. Perbandingan Ikan: Tepung Kanji Maksimal 1:1

Perbandingan jumlah ikan dan tepung sagu akan mempengaruhi rasa pempek.

Jika tepung kanji kebanyakan, pempek akan menjadi keras dan liat.

Sebaliknya kalau sedikit, pempek lebih empuk, tapi kadang hasilnya menjadi keriput.

Apa pun perbandingan ikan dan tepung kanji selalu tergantung pada selera.

Namun maksimalnya, jumlah ikan dan tepung sagu harus setara yakni 1:1.

Kalau mau lebih enak lagi, perbandingan ikan dan tepung sagu adalah 1 : 1/2.

Baca Juga: Bisa Didenda Rp 1,5 Miliar karena Bikin Pempek Menggunakan Ikan Belida, Ketahui 3 Jenis Ikan Alternatif untuk Membuat Makanan Khas Palembang Ini

3. Gunakan Tepung Sagu Jenis Sagu Tani

Tepung sagu yang bisa membuat pempek hasilnya enak adalah sagu tani karena kadar kanjinya lebih bagus.

4. Daging Ikan Harus Dingin

Penggunaan daging ikan yang dingin akan menghasilkan pempek yang kenyal.