Laporan Wartawan Grid.ID, Ragillita Desyaningrum
Grid.ID – Indonesia mulai memasuki musim hujan sejak bulan September hingga November 2021.
Saat musim hujan, banyak orang yang mengeluhkan hewan yang masuk rumah, terutama serangga seperti laron.
Melansir Kompas.com, menurut peneliti bidang entomologi dari Museum Zoologi Bogor LIPI, Rosichon Ubaidillah, laron merupakan sejenis rayap.
Rosichon pun menjelaskan bahwa dalam satu koloni rayap terdiri dari ratu, pekerja, dan calon ratu atau laron.
Pada musim hujan, ratu cenderung lebih banyak memproduksi laron sebagai calon ratu untuk membentuk koloni baru.
Menurut Rosichon, laron memang tidak membahayakan manusia, namun bisa merugikan manusia.
Hal ini lantaran laron dapat merusak perabotan di rumah terutama yang terbuat dari kayu dengan cara menggerogotinya.
Namun jangan khawatir karena ada cara membasmi laron di rumah yang mudah seperti dikutip dari Bobo.id berikut.
Menutup celah-celah
Pertama, pastikan celah di rumahmu sudah tertutup bahkan hingga ke bagian celah terkecil sekalipun.
Pasalnya laron bisa masuk melalui lubang atau celah seperti lubang ventilasi.
Menutup jendela dan matikan lampu
Laron biasanya berkerumunan di dekat cahaya lampu karena tempat ini merupakan pertemuan calon ratu dan raja.
Untuk itu, kamu boleh mematikan semua lampu di rumah sementara untuk menghilangkan daya tarik laron.
Pastikan juga untuk menutup jendela beserta tirai atau gordennya sehingga cahaya dari luar tidak terlihat.
Ketika lampu dimatikan, laron akan berjatuhan ke lantai lalu mati dengan sendirinya.
Menggunakan air
Kamu juga bisa membuat perangkap laron dengan sebaskom air dan lampu kecil atau lampu senter.
Caranya adalah dengan menyiapkan sebaskom air dan menyalakan lampu senter di dekatnya.
Matikan seluruh lampu di rumah lalu nyalakan lampu senter sebagai daya tarik laron yang baru.
Laron yang berterbangan dan mendekat ke arah senter kemudian akan terperangkap di air dalam baskom. (*)