"Gue tuh nyari duit loh buat anak gue, tapi lu pada seenaknya ngehina, ngehujat, fitnah, dan lain-lain," ujarnya menegaskan.
Kendati begitu, perempuan asal Depok itu menyebut, usaha apa pun yang mencoba menjatuhkannya belum bisa terlaksana, jika Tuhan tidak mengizinkan.
Satu di antaranya Ayu Ting Ting membahas soal petisi boykot terhadapnya yang belum lama ini jadi sorotan.
"Kalau Allah belum mengizinkan (gak akan bisa)," kata Ayu lagi.
"Mau itu manusia ngebolak-balikin gua kayak gimana, mau ngancurin hidup gue, gue percaya sama Allah, gak akan bisa," imbuhnya menyimpulkan.
Seperti diketahui, petisi boikot Ayu Ting Ting dari dunia pertelevisian dibuat oleh Putri Maharani, sekira pada 4 bulan yang lalu dan ditandangai lebih dari 130 ribu orang.
Terpasang di change.org, deskripsi petisi tersebut tertulis "Pada acara Pas Sore, terlihat waktu acara tersebut live di Trans 7 terlihat Ayu Ting Ting menendang satu talent Pas Sore".
(*)