Find Us On Social Media :

Dikira Bersih Padahal Bisa Terkontaminasi Bakteri dan Jamur Penyebab Infeksi, Ternyata Mencuci Pakaian Dalam Baru Sebelum Digunakan Penting Banget, Begini Caranya

By Ragillita Desyaningrum, Minggu, 24 Oktober 2021 | 18:18 WIB

Mencuci pakaian dalam baru sebelum mengenakannya sangat penting untuk menghindari risiko seperti infeksi karena terkontaminasi bakteri dan jamur.

Laporan Wartawan Grid.ID, Ragillita Desyaningrum

Grid.ID – Selama ini banyak orang yang menyakini bahwa pakaian baru bisa langsung digunakan karena bersih.

Hal ini dikarenakan pakaian yang baru biasanya sudah bersih sehingga tidak perlu dicuci terlebih dahulu.

Bukan hanya pakaian seperti kaus, kemeja, celana, rok ataupun lainnya, tapi juga pakaian dalam.

Melansir Wales Online via Kompas.com, sebuah survei membuktikan bahwa hampir sepertiga dari total responden mengaku tidak mencuci pakaian dalam baru sebelum dikenakan.

Padahal kebiasaan seperti ini ternyata tidak baik dan justru dapat meningkatkan risiko kesehatan berbahaya.

Seorang ahli biokimia perawatan kulit, Elle Macleman, pun menyebutkan bahaya mengenakan pakaian dalam baru tanpa dicuci.

Di antaranya adalah dermatitis, pembengkakan, iritasi kulit, infeksi jamur, hingga mastitis khususnya pada ibu hamil.

Baca Juga: Lumayan Bisa Hemat Uang Belanja Bulanan, Iseng Mencuci Pakaian dengan Pasta Gigi Ternyata Bisa Bikin Baju Putih Kinclong Seperti Baru Loh! Begini Caranya