Laporan Wartawan Grid.ID, Rangga Gani SatrioGrid.ID - Komika Randhika Djamil dan Andi Wijaya alias Awwe kembali menghadirkan hiburan dalam konsep podcast.Podcast bertajuk 'Berizik Berisi' mengusung singkatan (bercanda isinya musik bersama musisi) ini, mengajak penonton untuk mengetahui kisah menarik dari para musikus yang dipandu oleh Randhika Jamil dan Awwe.Lebih dari 200 episode telah dibuat oleh Randhika Djamil bersama Awwe, hingga berhasil membuat beberapa musisi ungkap pengalaman hidupnya."Berizik merupakan podcast original pertama di Noice, terlihat dari jumlah episodenya yang telah menembus lebih dari 250," kata Thomas Raditya, VP of Content, Noice, kepada wartawan, belum lama ini.
"Berizik Berisi ini kami hadirkan untuk memberikan tantangan baru untuk Awwe & Dhika, juga hiburan baru untuk Paranoice yang kami yakin sangat menunggu-nunggu bagaimana kelucuan dan keseruan Berizik ketika berinteraksi dengan musisi-musisi legendaris Indonesia seperti kang Armand, Ahmad Dhani, Titi DJ dan banyak musisi lainnya," sambungnya.Lebih lanjut Rhandika Djamil menceritakan pengalamannya mengulik para musisi ternama Indonesia.Serta ia berharap para penikmatnya bisa loyal menikmati kontennya."Kapan lagi dengerin Laleilmanino berbagi ilmu tentang cara bikin lagu, Titi DJ ngajarin vokal dan Ahmad Dhani yang cerita soal beberapa karyanya yang ternyata kurang memuaskan menurut dirinya," ucap Randhika Djamil."Hal ini tentunya menjadi nilai tambah tersendiri untuk Paranoice yang akan membuat mereka semakin loyal untuk mendengarkan podcast kami di Noice," pungkasnya.
(*)