Meski Timor Leste tak terlalu jauh dari Indonesia, Krisdayanti tetap saja tak bisa dengan mudah melepas rindu pada sang suami. Momen kepulangan Raul Lemos itu dibagikan Krisdayanti melalui Instagramnya. Bahkan nih pada kepulangannya, Raul Lemos juga sempat berbagi momen hangat bersama Aurel Hermansyah dan Atta Halilintar. Jelas saja momen tersebut menjadi kebahagiaan terbesar Krisdayanti mengingat dulu hubungan mereka kurang baik. Dan baru-baru ini, Krisdayanti ditagih momongan lagi setelah sifat kebapakan Raul Lemos terpancar di unggahannya. Melalui Instagramnya, Krisdayanti mengunggah potretnya bersama Raul Lemos yang tengah menggendong seorang bayi.