Namun, baru-baru ini Dhena Devanka mengungkap perasaannya mengenai rumah tangganya yang menjadi perhatian publik.
Melansir kanal Youtube TRANS TV Official pada Selasa (26/10/2021), Dhena mengaku malu karena permasalahan rumah tangganya menjadi konsumsi publik.
"Nah itu dia, karena jadi kegaduhan, jadi konsumsi publik, kayaknya aib rumah tangga juga, jadi wah gitu, heboh, pasti kalau dibilang malu pasti malu ya," ujarnya.
"Kecewa pasti iya, itu ya," sambungnya.
Kendati begitu, dirinya mengucapkan terima kasih untuk semua orang yang telah memberikan dukungan padanya.
"Ya aku makasih banget ya semua dukungan semuanya, yang sudah support keluarga kami," kata Dhena.
Namun, dirinya juga meminta agar publik menghargai pilihan ap apun yang ia ambil berasama sang suami saat ini.