Laporan Wartawan Grid.ID, Mahdiyah
Grid.ID - Kasus yang menimpa Gilang Endi, mahasiswa UNS yang meninggal saat mengikuti diklat menwa UNS memang masih menjadi misteri.
Belum lama ini, pihak kepolisian mengungkap adanya dugaan kekerasan yang menyebabkan Gilang meninggal dunia.
"Korban terkena beberapa pukulan di bagian kepala," jelas Kabid Humas Polda Jateng, Kombes Pol M Iqbal Alqudusy, dikutip Grid.ID dari KOMPAS.com pada Minggu (31/10/2021).
Namun, baru-baru ini seorang netizen dengan akun Twitter @putri_yudianti mengaku pernah mengikuti diklat menwa di UNS.
Dirinya juga mengaku mengalami beberapa kekerasan.
"Setelah berpikir panjang, akhirnya aku memutuskan untuk speak up di Twitter. Tragedi Gilang bukanlah yang pertama kali terjadi. Mohon maaf kalau dalam thread ini ceritanya belepotan, aku enggak pintar story telling," tulisnya.
"Tahun 2013 lalu aku ikut diklat menwa UNS. Waktu itu enggak ada kepikiran kalau PGP (Pra Gladi Patria)nya separah itu. Dalam bayanganku cuma sebatas dibentak dan pelatihan mental aja kayak push up, roll depan/belakang, dll," lanjutnya.